Corak Tafsir di Indonesia
Al-Qur’an yang dalam pandangan kaum muslimin sepanjang abad
merupakan kalam Allah, menyebut dirinya sebagai “petunjuk bagi manusia”[1]
dan memberikan “penjelasan atas segala sesuatu”[2]
sedemikian rupa sehingga tidak ada sesuatupun yang ada dalam realitas yang
salah dari penjelasannya[3].
Karena fungsinya sebagai petunjuk bagi manusia, maka dari generasi ke generasi,
umat Islam terus berusaha untuk memahami kandungan al-Quran dan menyampaikan
kembali hasil-hasilnya. Pemahaman tersebut dalam berbagai karya tafsir dengan
tujuan agar bisa dijadikan sebagai referensi bagi umat Islam dalam upaya
menjadikan al-Qur’an sebagai petunjuk dalam kehidupannya.